Viral Konsumsi Sabu di Kuburan Cina, Polisi Tangkap Heri Saputra alias Lancip

oleh -125 Dilihat
Viral Konsumsi Sabu di Kuburan Cina, Polisi Tangkap Heri Saputra alias Lancip

KransNews.com | Medan — Kepolisian Daerah Sumatera Utara akhirnya menangkap pelaku penyalahgunaan narkoba yang sempat viral di media sosial. Pelaku diketahui bernama Heri Saputra alias Lancip, warga Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deli Serdang.

Kepala Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Ferry Walintukan, mengatakan penangkapan dilakukan setelah video tersebut ramai diperbincangkan di media sosial.

“Iya benar, setelah videonya viral, kita langsung teruskan ke Kapolresta Deli Serdang. Kapolres kemudian memberikan perintah kepada anggota dan pelaku berhasil ditangkap pada Selasa sekitar pukul 15.00 WIB,” ujar Ferry, Rabu (21/1/2026).

Penangkapan berlangsung di Desa Sidodadi, Kecamatan Sibiru-biru, tepatnya di area kuburan Cina, di dalam sebuah gubuk milik warga. Personel Polsek Sibiru-biru berhasil mengamankan pelaku di lokasi tersebut.

Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan sejumlah barang bukti berupa bong (alat hisap sabu), mancis, satu buah kaca pyrex warna putih, serta beberapa barang lainnya yang berkaitan dengan penyalahgunaan narkotika.

“Pelaku yang ditangkap ini sesuai dengan orang yang ada di dalam video yang beredar,” jelas Ferry.

Berdasarkan hasil interogasi, Heri Saputra mengakui keterlibatannya dalam video tersebut. Ia menyebut saat kejadian dirinya bersama seorang rekannya bernama Cahyo, warga Pasar VIII Desa Sidodadi, Kecamatan Sibiru-biru.

“Video itu direkam pada 18 Desember 2025 sekitar pukul 14.00 WIB, di lokasi kuburan Cina Desa Sidodadi, tepatnya di kebun bambu,” kata Ferry.

Sebelumnya, sebuah video viral di media sosial memperlihatkan dua pria sedang mengonsumsi narkotika diduga jenis sabu secara terang-terangan di wilayah Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Sumber: Posmetro Medan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *