Partai Golkar Rayakan HUT ke-61, Gelar Bakti Sosial dan Bagikan 50 Ribu Paket Sembako di Deli Serdang

oleh -317 Dilihat
Partai Golkar Rayakan HUT ke-61, Gelar Bakti Sosial dan Bagikan 50 Ribu Paket Sembako di Deli Serdang

KransNews.com | Deli Serdang – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Partai Golkar berlangsung meriah dengan kegiatan bakti sosial di Pasar Kamu, Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deli Serdang, Sabtu (18/10/2025).

Acara tersebut dihadiri pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Deli Serdang, yang turut ambil bagian dalam berbagai kegiatan sosial seperti pembagian sembako, pemeriksaan kesehatan gratis, serta donor darah.

Partai Golkar menargetkan penyaluran 50 ribu paket sembako kepada masyarakat dalam momentum HUT ke-61 ini, sebagai wujud nyata kepedulian terhadap rakyat sekaligus dukungan terhadap program pemerintah pusat Asta Karya serta program pembangunan daerah.

Ketua DPRD Deli Serdang Zaky Shahri, bersama Ketua Bapemperda Dr. Misnan Al Jawi dan anggota DPRD Junaidi, ikut berpartisipasi langsung dalam kegiatan donor darah.

“Kami mengucapkan selamat ulang tahun ke-61 untuk Partai Golkar. Kegiatan seperti ini sangat positif dan bermanfaat langsung bagi masyarakat. Selain membantu sesama, ini juga menjadi bukti nyata bahwa Partai Golkar peduli terhadap usaha rakyat dan kondisi sosial masyarakat,” ujar Zaky Shahri.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Deli Serdang H. Hamdani Syahputra, S.Sos, yang juga kader Partai Golkar, menegaskan bahwa peringatan ini bukan sekadar seremonial, melainkan momentum memperkuat konsolidasi dan kepedulian sosial partai.

“Sebagai kader Golkar, saya bangga bisa ambil bagian dalam kegiatan yang langsung menyentuh kebutuhan masyarakat. Ini membuktikan bahwa Golkar konsisten hadir di tengah-tengah rakyat,” ucap Hamdani.

Dalam sambutannya, anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Musa Rajekshah menilai peringatan HUT ke-61 ini sebagai momentum penting bagi seluruh kader dan simpatisan Partai Golkar di Sumatera Utara.

“Sesuai arahan Ketua Umum Bapak Bahlil Lahadalia, perayaan ulang tahun Golkar harus dirasakan langsung oleh masyarakat. Kita hadir bukan hanya saat pemilihan umum, tetapi selalu bersama rakyat,” ujar Nusa Rajekshah yang akrab disapa Ijeck.

Selain kegiatan sosial, acara HUT Golkar juga dimeriahkan oleh pelaku UMKM lokal yang memamerkan produk unggulan mereka. Kehadiran para pelaku usaha kecil ini menjadi simbol dukungan Partai Golkar terhadap penguatan ekonomi rakyat, sejalan dengan visi Presiden Prabowo Subianto untuk menggerakkan perekonomian dari desa hingga kota.

Mengusung tema “Semangat Kebersamaan, Gotong Royong, dan Kepedulian Sosial”, Partai Golkar berharap kegiatan ini menjadi pengingat bahwa kekuatan sejati partai terletak pada kedekatannya dengan masyarakat.

“Partai Golkar hadir untuk rakyat, bekerja untuk rakyat, dan berbagi dengan rakyat,” tutup Ijeck. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *